Dandim Salatiga:Jaga Kesehatan Dan Laksanakan Tugas Dengan Baik

    Dandim Salatiga:Jaga Kesehatan Dan Laksanakan Tugas Dengan Baik

    SALATIGA- Komandan Kodim 0714/Salatiga Letkol Inf. Ade Pribadi Siregar S.E, M, S.I. didampingi Ketua Persit KCK Cab XXXV Ny Novita Ade P Siregar melaksanakan olahraga bersama dengan anggota Makodim dan Koramil Jajaran. Olahraga ini digelar di Makodim 0714/Salatiga Jalan Diponegoro No 35.Salatiga.Jumat(13/01)

    Dalam sambutannya saat melaksanakan Apel Pagi sebelum pelaksanaan Olah raga bersama Dandim mengatakan kegiatan ini selain olahraga bersama dan hiburan, juga Syukuran dalam rangka mengawali awal tahun 2023 oleh seluruh Jajaran Anggota Makodim 0714/Salatiga.

    “Di tengah kesibukan dan rutinitas sehari-hari olahraga sangat diperlukan untuk menjaga kebugaran dan meningkatkan imunitas tubuh agar selalu sehat serta dijauhkan dari penyakit, selain itu juga sebagai upaya pembinaan fisik terhadap prajurit, ” jelas Dandim.

    Dandim juga mengingatkan agar seluruh prajurit serta PNS jajaran Kodim 0714/Salatiga agar menghindari segala macam bentuk pelanggaran sekecil apapun.

    "Hindari pelanggaran, kalau melanggar akan ada konsekuensi sesuaikan dengan proses hukum laksanakan tugas pokok dengan penuh rasa tanggung jawab, jangan lupa Jaga keharmonisan rumah tangga"pesan Dandim.

    Menjelang situasi tahun politik Dandim mengharapkan prajurit harus tetap netral akan tetapi juga harus tahu perkembangan politik.

    Senam pemanasan dan Jalan Santai dengan Start dan finish kembali ke Halaman Makodim 0714/SLH dan jarak Rote ± 2 Km, acara kemudian dilanjutkan dengan  .Senam bersama dan dianjutkan potong tumpeng oleh Dandim dalam rangka Tasyakuran mengawali awal tahun 2023.

    Doa bersama serta harapan Agar seluruh Anggota Jajaran Makodim 0714/Salatiga tetap selalu diberikan kesehatan dan penuh persatuan serta kesatuan dalam rangka meningkatkan kinerja dan akan selalu siap dalam menghadapi tugas yang semakin berat dan komplek dimasa yang akan datang.

    Juga selalu diberikan kekuatan kemampuan, keselamatan, kebahagiaan, kesuksesan, kesejahteraan serta petunjuk dalam rangka mengemban tugas menjaga kedaulatan NKRI.

    Editor:Yudha27

    salatiga jateng
    Wahyudha Widharta

    Wahyudha Widharta

    Artikel Sebelumnya

    12 WBP Diusulkan Asimilasi, Karutan Salatiga...

    Artikel Berikutnya

    Dandim Saksikan Pagelaran Wayang Orang "Pandawa...

    Berita terkait