Babinsa Gedong Monitoring Penyerahan Sertifikat Massal

    Babinsa Gedong Monitoring Penyerahan Sertifikat Massal

    SEMARANG-Babinsa Desa Gedong, Koramil 12/Banyubiru, Kodim 0714/Salatiga, Serda Rusdi bersama dengan Bripka Munib Bhabinkamtibmas desa Gedong melaksanakan pendampingan penyerahan sertifikat massal Program Nasional Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) oleh tim Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Semarang di Balai Desa Gedong Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang.Selasa(15/11)

    Penyerahan sebanyak 1000 sertifikat tersebut disaksikan oleh Kepala Desa Gedong, Suradi beserta perangkat, Ketua Tim BPN Kabupaten Semarang Joko,  Petugas BPN Kabupaten Semarang dan Ketua Panitia PTSL Desa  Gedong beserta anggota. 

    Program Nasional Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang populer dengan istilah sertifikasi tanah ini merupakan wujud pelaksanaan kewajiban pemerintah untuk menjamin kepastian dan perlindungan hukum atas kepemilikan tanah masyarakat seluruh Indonesia. 

    Ketua Tim BPN Kabupaten Semarang Joko  dalam sambutannya mengatakan, progam ini harus segera dilaksanakan karena sudah mejadi perintah dari pemerintah pusat dan agar masyarakat merasa aman sudah mempuyai sertifikat yang sah dimata hukum. 

    "Program ini adalah Instruksi Presiden No. 2 Tahun 2018 tentang percepatan PTSL di seluruh Indonesia yang merupakan program nasional dan harus secepatnya di selesaikan, " jelasnya. 

    Sementara itu, Babinsa Serda Rusdi mengatakan, sebagai Babinsa sudah semestinya berada di desa untuk mengamankan disetiap kegiatan desa apalagi seperti yang saat ini di laksanakan pembagian sertifikat tanah program PTSL.

    "Keberadaan saya disini guna memberikan rasa aman kepada masyarakat saat penerimaan sertifikat tanah dari progam PTSL agar pelaksanaanya berjalan dengan aman dengan lancar, " katanya. 

    Penyerahan sertifikat, lanjut Babinsa, diambil oleh yang bersangkutan sendiri di kantor balai desa. Babinsa juga mengimbau kepada masyarakat yang hadir, untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker dan mengatur jarak dan mencuci tangan dengan sabun.

    Editor:Yudha27

    semarang jateng
    Wahyudha Widharta

    Wahyudha Widharta

    Artikel Sebelumnya

    Program TMMD Sengkuyung Tahap III Resmi...

    Artikel Berikutnya

    Pimpin Upacara 17an,Dandim Bacakan Amanat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pantauan Liputan Media dalam 1 Bulan Terhadap 18 Anggota Dewan Asal Sumatera Barat atau 'Parle 18'
    Kapolri: Berita Hoax menjadi Ancaman Tertinggi di Pilkada 2024
    Sertifikasi Uji Kompetensi Kehumasan Pada Anev Konsolidasi Humas Polri T.A 2024

    Ikuti Kami